Tanjungpinang, NetKepri – Kegiatan lomba memasak antar OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau sangat menarik banyak perhatian para pegawai maupun pejabat
Dalam hal tersebut Kepala Dinas Perpustakaan Provinsi Kepulauan Riau, Hery Andrianto kepada Media ini mengatakan kegiatan lomba memasak antar OPD tersebut merupakan Literasi dan berencana membuat bukunya.
“Kalau kami dari Dinas Perpustakaan karena Nasi Goreng literasi kami berniat membuat bukanya nantinya, mudah-mudahan,”ujarnya
Dikatakannya, kemungkinan lomba memasak antar OPD di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau akan diadakan lagi kedepan maka akan menggandeng semua pihak dalam membuat buku sehingga akan di jadikan Arsip.
“Akan menggandeng semuanya yang masak tadi resepnya dikumpulkan, pertandingan inikan kemungkinan ada lagi di tahun depan, jadi kita kumpulin terus,”terangnya.
Tujuannya, dijadikan Buku, masih Kata Hery, untuk menjadi acuan kedepan dan juga masyarakat bisa memperoleh ilmu dalam menu masakan Nasi Goreng.
“Inikan kalau dibaca masyarakat ilmu dari sini untuk berjualan, bisa menaikkan perekonomian juga,”tuturnya.
(Rud)