Batam, Netkepri – Gubernur Kepri H Isdianto meminta penerima bantuan hibah, untuk menggunakan dan memanfaatkannya sebaik mungkin. Bantuan hibah harus bisa memberikan kemaslahatan bagi umat. Sehingga umat makin semangat dalam menjalankan ibadah.
Harapan tersebut disampaikan H. Isdianto saat menyerahkan bantuan hibah secara simbolis di lantai 5 Graha Kepri Batam Centre, Jum’at (5/2).
Bantuan diberikan untuk masjid, musholla, taman pendidikan Al Quran, yayasan dan majelis tak’lim se-Kota Batam.
Ada 41 perwakilan yang menerima bantuan. Total anggaran sendiri mencapai Rp 2,4 miliar yang merupakan alokasi anggaran APBD Provinsi Kepri Tahun 2021.
“Semua bantuan harus dicatat dan dilaporkan secara rinci, ” pintanya mengingatkan.
Adapun keputusan untuk menyerahkan secara serentak bantuan hibah kali ini, dimaksudkan untuk memenuhi janjinya kepada masyarakat. Karena pekan depan tepatnya tanggal 12 Februari 2021 mendatang, amanah Isdianto sebagai Gubernur berakhir.
“Tugas saya sebagai kepala daerah berakhir” ucapnya.
Tentu, sepanjang dirinya menjalankan amanah sebagai Gubernur Kepri, ada salah baik kata dan perbuatan, Isdianto mohon maaf yang sebesar-besarnya. Isdianto juga menitipkan salam kepada jamaah dan berharap silaturahmi ini tetap terus berlanjut.
Sementara Asisten 1 Juramadi Esram memastikan, penyerahan bantuan kali ini sebagai bentuk perhatian Provinsi Kepri, untuk mengakomodir semua proposal yang telah masuk, tambahnya. (Hum/Red).