Tanjungpinang (NETKepri) – Beberapa pengendara yang menggunakan sepeda motor saat melintasi jalan matador dan kampung baru sampai di lampu merah banyak yang berjatuhan, hal ini menyebabkan pengendara ada yang luka-luka
Menurut keterangan narasumber bahwa pengendara banyak yang jatuh karena jalan yang di lewati sangat licin, apa lagi dengan cuaca hujan seperti ini
“Ada tumpahan oli di sekitar jalan matador dan kampung baru hingga turun lampu merah, sehingga banyak pengendara jatuh dari sepeda motornya”ungkap Bayu saat di wawancara
Iya juga menambahkan bahwa pengendara yang jatuh saat melintasi jalan tersebut sangat lah banyak, sehingga iya berpesan agar pengguna sepeda motor harus sangat hati-hati melintas jalan tersebut
Hingga berita ini terbit belum ada tindakan dari pihak terkait untuk menangani masalah ini, dan jumlah korban yang jatuh pun sangat banyak sekali (Bud)