Seragam Sekolah Gratis, Komisi I DPRD Tanjungpinang lakukan Kunjungan Ke Dinas Pendidikan

Tanjungpinang,NetKepri – Jajaran Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang melakukan kunjungan silaturahmi terkait pengadaan seragam gratis ke Dinas Pendidikan, Senin (4/11/2019).

 

Ketua Komisi I DPRD Kota Tanjungpinang, Novaliandri Fathir menyampaikan kunjungannya bersama rombongan ini adalah agenda setelah pembentukan Alat kelengkapan Dewan.

 

Mengenai seragam Sekolah gratis ini untuk PL atau Penunjukan Langsung ada keterkendalaan kesiapan dari masyarakat lokal dari penjahit dan bahannya.

 

“Yang kedua untuk pemenang tender kemungkinan akhir November ini sudah selesai dan mungkin bisa dibagikan,” ungkapnya

 

Jadi ada dua tahapan yang pertama tender akhir November yang kedua PL akhir Desember.

 

“Mudah-mudahan kedepannya kami berharap dari komisi I agar Dinas Pendidikan merubah sistem agar sebulan masuk sekolah bisa menerima seragam gratis ini,”katanya

 

Disamping itu, Fathir berharap kedepannya juga agar pengadaan seragam sekolah gratis ini mengedepankan kearifan lokal daerah Provinsi Kepulauan Riau terkhususnya Kota Tanjungpinang.

 

“Ya contohnya seperti batiknya batik gongong, baju kurung khas melayu, jadi kita akan menyurati Dinas Pendidikan mengenai itu,” ujarnya

 

Kemudian, lanjutnya Penunjukan Langusng atau PL tergantung kesiapan masyarakat kembali atau pengusaha lokal.

 

“Ya kita minta dari kesiapan dari pengusaha lokal dari kesiapan bahan hingga tenaga pekerjanya,”paparnya.

 

(RUDI PRASTIO)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

hello world

hello world!!!