Tanjungpinang (NETKepri) – Sebuah sampan terbalik saat dipakai memancing di Perairan Bakong, Lingga, sekira pukul 14.00 WIB.
Diduga sampan terbalik karena tingginya ombak yang terjadi di sekitar perairan tersebut
Kepala Kantor Pencarian Dan Pertolongan Kelas A Tanjungpinang melalui Kasi Ops Eko Supriyanto mengatakan bahwa pihaknya segera melakukan upaya SAR untuk mencari korban.
“Sampan yang digunakan terbalik dihantam ombak. Kita segera menunjuk SMC KKS Tanjungpinang dan pada pukul 17.45 WIB Tim rescue unit siaga SAR Lingga bergerak menuju lokasi dengan menggunakan RIB 04,” ujarnya Eko pada tanggal (07/07)
“Lokasi kejadian di Perairan Bakong, Lingga, heading 226,90° dengan jarak 7,79 NM dari unit siaga SAR Lingga,” pungkasnya
Hingga berita ini diposting, korban Juran usia 60 tahun belum berhasil ditemukan. Potensi SAR yang terdiri dari KS Tanjungpinang, Unit siaga SAR Lingga, Polair Polres Lingga dan nelayan setempat masih melakukan upaya pencarian (Bud)