Kabel Sepanjang Lingkaran Bumi Akan Di Bangun

(Sumber Foto/Kalianda news)

Tanjungpinang (NET Kepri) – Langkah Telkom Indonesia untuk menyediakan jaringan telekomunikasi bagi masyarakat Kepri sangat patut di apresiasi bahkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Batam saja, PT Telkom Indonesia menyediakan kabel fiber optic (FO) yang panjangnya dapat mengelilingi bumi satu kali.

“Kalau panjang kabel FO di Kepri ini kita belum pernah hitung tapi untuk Batam saja ring-nya itu kalau kemaren berbincang dengan GM, untuk Batam saja bisa satu kali keliling dunia. Sangking panjang dan sangking banyaknya link kita,” ujar Suherman, Kepala Kantor Daerah Telkom (Kakandatel) Tanjungpinang, Kamis (7/2).

Jumlah tersebut belum termasuk kabel yang tersambung di lima kabupaten lainnya dan Kota Tanjungpinang saat ini kebutuhan masyarakat Kepri akan jaringan telekomunikasi, utamanya internet terus meningkat Telkom berusaha memenuhi semua kebutuhan, walaupun terpaksa mengesampingkan aspek bisnis.

“Jadi memang brand merah putih (BUMN) kita, tidak hanya berpikir bisnis saja tapi berusaha memenuhi kebutuhan masyarakat. Seperti ada beberapa lokasi, mau diapa-apain secara bisnis juga tidak masuk kalau kita bicara berapa yang kita habis, cukup lama kembali tapi karena kita plat merah putih kita tak memikirkan itu,” tambah Suherman.

Untuk wilayah Kandatel Tanjungpinang, sudah seluruhnya tersambung dengan FO pada 2019 ini rencananya akan menghidupkan kembali Ranai di Natuna termasuk beberapa wilayah di Bintan seperti Kawal dan Trikora yang butuh penambahan jaringan.

“Action plan kita selanjutnya, walaupun sudah hampir semua, tapi akan ada wilayah-wilayah baru yang harus kita penuhi untuk Kawal sudah progress, dan Trikora sudah parsial,” tambah Suherman usai menggelar rapat bersama Kadis Kominfo Kepri.

Untuk wilayah Kawal dan Trikora, juga bagian dari rencana Telkom untuk mendukung pariwisata di Kepri pasalnya pariwisata jaman now, membutuhkan jaringan internet yang mumpuni. (Bud)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

«Начните играть в лучшие онлайн-игры Push Gaming прямо сейчас»

«Начните играть в лучшие онлайн-игры Push Gaming прямо сейчас» Table Как начни играть в лучшие ...