Gubernur Lantik Direksi PT. Pelabuhan Kepri

Gubernur Kepri Nurdin Basirun melantik 3 Direksi PT. Pelabuhan kepri. (9/4).

Tanjungpinang (NetKepri) – Gubernur H Nurdin Basirun melantik Direksi PT. Pelabuhan kepri di Gedung Daerah, Tanjungpinang. Senin (9/4).

Jajaran Direksi PT. Pelabuhan Kepri yang baru saja dilantik hari ini terdiri dari: 1. Capt Darmansyah 2. Windrasto Guntoro dan 3. Capt Rio Onasis.

Dalam sambutannya, Gubernur Kepri mengatakan potensi kemaritiman di Kepri sangat besar dan mesti dikelola dengan maksimal agar dapat mewujudkan kesejahteraan bagi masyarakat.

“Kita harus memanfaatkan dan menggali potensi yang ada, Semua potensi tersebut dapat dikelola dapat dimanfaatkan kalau koordinasi dan komunikasi terjalin dengan lancar”. Ungkap Nurdin.

Menurut Nurdin, hal yang disampaikan diatas bukanlah merupakan perkara yang mudah dilakukan, mempersiapkan sumber daya manusia, menjalin kerjasama dengan lembaga terkait dan menjaring investor untuk ikut andil harus segera dilakukan.

“Jika tidak bergerak dari sekarang maka kita akan sulit untuk mengejar ketertinggalan”. kata Nurdin.

Pelantikan sendiri diawali dengan pembacaan Akte Notaris tentang pengangkatan, di lanjutkan dengan pembacaan sumpah jabatan dan penandatangan berita acara, berlaku sebagai saksi dalam pelantikan ini Sekretaris Daerah H TS Arif Fadillah dan Kabiro Perekonomian Heri Andrianto.

Hadir pada kesempatan tersebut Kajati Kepri Asri Agung Putra, Sejumlah Perwakilan FKPD, Kepala OPD, Penjabat Wali Kota Tanjungpinang Raja Ariza, Komisaris Utama PT. Pelabuhan Kepri Huzrin Hood, Rektor Umrah Syafsir Akhlus beserta tamu undangan lainnya. (Hum/Red).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

«Начните играть в лучшие онлайн-игры Push Gaming прямо сейчас»

«Начните играть в лучшие онлайн-игры Push Gaming прямо сейчас» Table Как начни играть в лучшие ...